
6 Daftar Fakta Menarik Brunei Darussalam – Brunei Darussalam adalah negara yang berada di pantai Utara pulau Kalimantan. Walau terbilang kecil, namun perekonomian di negara ini termasuk maju hingga disebut-sebut sebagai negara yang kaya. Cadangan minyak dan gas yang dimiliki Brunei menjadi sumber utama kekayaan negara. Namun tak hanya itu, negara ini memiliki banyak hal unik dan Menarik yang membuat banyak orang merasa tertarik untuk datang berkunjung, bahkan Ada yang memiliih menetap disana. Fakta-fakta unik itu diantaranya :
6 Daftar Fakta Menarik Brunei Darussalam
1. Monarki Mutlak dan Memiliki Keputusan Terakhir
Brunei Darussalam adalah negara yang pimpin oleh seorang raja. Sebagai pemimpin negara, raja juga memegang jabatan sebagai Perdana Menteri, Menteri Pertahanan dan juga Menteri Keuangan. Keputusan yang telah ditetapkan oleh raja menjadi keputusan yang Mutlak dan tidak dapat diubah oleh orang lain. Raja memiliki otoritas yang penuh dan juga sebagai kepala negara.
Negara dengan sistem pemerintahan yang didasarkan pada hukum umum inggris dan hukum syariah yang di gunakan sebagai landasan hukum.
2. Tempat Tinggal yang Damai
Brunei Darussalam disebut sebagai negara yang Damai.disebut demikian bukan karena sebuah tempat atau benda yang bisa kita lihat dan nikmati. Berdasarkan Sejarah, Brunei Darussalam terdiri dari dua kata Baru nah yang artinya sudahlah. Kata itu pertama kali diucapkan oleh seorang pria Awang Alak Betatar yang merupakan pendiri kesultanan Brunei.
3. Miliki Monumen Rayakan Keuntungan Minyak yang di Produksi
Ladang Minyak dan gas alam yang dimiliki Brunei menjadi penyokong utama perekonomian di negara ini. Ladang Minyak darat di seria, Brunei menjadi ladang Minyak terbesar di Brunei. Karena menjadi sumber utama penghasilan negara, Minyak menjadi hal yang sangat penting. Diketahui pada tahun 1991, di dirikan sebuah bangunan yang menjadi Monumen Miliar Barel yang dibangun untuk merayakan Produksi Barel Minyak Milliaran ladang Minyak seria.
4. Hutan Hujan Brunei adalah Rumah Bagi Beberapa Spesies Satwa Liar Terlangkah di Dunia.
Negara Asia Tenggara ini juga di kenal sebagai negara yang berhasil melestarikan hutan-hutan tropis. Selain untuk kelestarian alam, Hutan ini juga menjadi tempat berlindung dan berkembang Bagi banyak hewan. Bahkan diketahui beberapa hewan yang populasinya mulai berkurang atau hampir punah dipelihara di dalam kawasan hutan ini. Macan dahan sunda, Bekantan, Rangkong, Kadal Terbang dan Buaya Air Asin melindungi diri mereka di dalam hutan ini.
5. Sultan Brunei Menjadi Raja Terlama Kedua di Dunia
Kesultanan Brunei yang di pimpin oleh seorang raja tidak menetapkan masa jabatan seorang pemimpin yang mengatur berbagai hal yang Ada di dalam negara. Ini memjadi ketetapan yang telah berlaku selama Kurun waktu yang cukup Lama dan tidak menentukan batasan masa jabatan. Hingga saat ini, Hassanal Bolkiah menjadi raja yang memimpin pemerintahan selama kurang lebih 50 tahun masa jabatan dan ditetapkan sebagai raja Terlama Kedua setelah Ratu Elizabeth II.
6. Miliki Beberapa Masjid Paling Sempurna di Dunia
Menjadikan hukum syariah sebagai dasar hukum, Brunei Darusalam merupakan Negara yang memiliki keindahan Bangunan Masjid yang Sempurna. Dengan arsitektur Bangunan yang dibuat sedemikian rupa, Bangunan Masjid Omar Ali Saifuddien dibangun dengan desain campuran Mughal dan Melayu. Alas lantai yang menggunakan Karpet dari Arab Saudi dan diterangi dengan Lampu Gantung yang didatangakan langsung dari Inggris membuat tampilan Masjid terlihat sangat megah.